Chicharito dari Penonton Jadi Pahlawan MU
VIVAnews - Manchester United wajib berterima kasih kepada Javier 'Chicharito' Hernandez. Berkat gol tunggal pemuda asal Meksiko itulah MU bisa memetik kemenangan pertama di penyisihan Grup Liga Champions, Rabu 29 September 2010 (Kamis dini hari WIB).
Chicharito mencetak gol kemenangan MU di menit 85 saat melawan Valencia di Stadion Mestalla. Atas hasil ini, Setan Merah pun berhak menempati klasemen sementara dengan poin empat.
Chicharito sendiri merasa senang dengan penampilannya malam itu. Sebab, tak pernah terbersit dalam pikiran striker 22 tahun ini bisa mencetak gol krusial untuk tim sekelas Setan Merah di kompetisi sebesar Eropa.
"Saya biasanya hanya menonton Liga Champions di televisi saat masih di Meksiko dulu. Ini merupakan salah satu turnamen terbesar di dunia, jadi selalu saya ikuti perkembangannya," kata Chicharito seperti dikutip dari Tribal.
Gol ini pun diakui Chicharito bakal memecut rasa percaya dirinya. Apalagi, kata Chicharito, ini merupakan awal karirnya bersama Setan Merah. "Saya sangat gembira karena gol ini, tapi lebih penting lagi bisa menang dan memetik tiga poin."
Sumber : VIVAnews.com
Komentar
Posting Komentar
Terima kasih telah mengunjungi blog ini.
Kritik dan saran sangat saya harapkan.
Harap jika ingin berkomentar untuk menggukan bahasa yang sopan.